Situs Penghasil Dollar Gratis Job4Living.com Asli atau Scam

3 comments
Sepekan ini mungkin anda sering melihat atau mendapati di beranda social media tawaran untuk mendapatkan dollar secara mudah. Bermodalkan Login di Job4Living.com sudah mendapatkan imbalan yang sangat menggiurkan yakni sebesar US$25 ,plus imbalan dari setiap member baru yang login dari link referral yang anda share ke social media seperti facebook,twitter,google+,atau di YouTube dengan imbalan yang cukup wah juga sebesar US$5-$10 per klik.

Pemilik blog dalam kasus ini memang tidak menguasai telematika seperti mantan menpora RI Roy Suryo yang sudah menyandang predikat sebagai sarjana IT,akan tetapi setiap orang bisa memakai nalarnya untuk membedakan mana yang real dan mana yang abal-abal. Sebagai contoh apa yang menjadi kejanggalan dari situs penghasil dollar seperti Job4Living.com ini yang bisa kita cermati dengan secara gampang.

1. LOGO
Logo mempunyai fungsi yang praktis,efisien serta menpunyai peranan penting sebagai pemberi pesan visi misinya sebuah perusahaan yang digambarkan ke bentuk logo. Jika logo terlihat asal asalan maka justru akan memberi dampak negatif sebagai perusahaan yang tidak profesional.

Kalau kita cermati logo situs Job4Living.com diatas akan membuat anda sedikit menimbulkan pertanyaan dengan desiner logo yang sangat sederhana dan kurang jelas.

2. DEFINISI

Apakah situs ini benar-benar berinovasi seperti yang mereka tulis " Job4Living adalah situs berinovasi dan internet pekerjaan baru, di mana Anda akan dipekerjakan untuk melakukan beberapa tugas, yang berbeda dalam jenis dan jumlah. dan Anda akan dibayar hadiah diperkirakan untuk instan yang di akun Anda, setelah pemilik proyek akan meninjau layanan dan menyetujui status untuk pembayaran Anda, maka Anda akan dibayar untuk pekerjaan Anda melalui Cek. Pilihan pembayaran lain juga datang segera. Anda harus membuat akun dengan kami untuk memulai dan login ke member area Anda, dan lakukan setiap hari pekerjaan Anda dan Anda akan benar-benar hebat setelah menggunakan layanan kami." Pertanyaannya adalah pekerjaan hebat seperti apa yang diberikan sehingga begitu besarnya penghargaan yang di dapat,dalam hal ini tidak ada satupun.

3. BONUS PENDAFTARAN

Perusahaan manakah yang berani memberi bayaran sebesar ini dari bonus login dan apakah situs ini benar-benar punya uang untuk membayar sebanyak itu,sedangkan raksasa telekomunikasi seperti Google pun tidak akan melakukan hal konyol seperti ini. Seperti yang kita ketahui bersama untuk menjadi publisher yang ingin punya penghasilan dari Google AdSense butuh kerja keras,bikin artikel di blog atau mempunyai video yang layak untuk dimonitisasi dan itu pun kalau di anggap layak dan berkualitas.


4. PERNYATAAN

 "Kami menjamin Anda bahwa Anda akan mendapatkan $ 1.500 dalam minggu pertama Anda dengan tugas sederhana dari 5 - 10 menit". Wow...pakai jaminan segala..!

5. FORMULIR PENDAFTARAN

 -Nama Pengguna
 -Email
 -Password.
 Gampang sekalii.. logikanya jika kita ingin punya akun social saja seperti Facebook,Twitter dan lainnya kita diperlukan mengisi biodata,nah...mendaftar di Job4Living.com kelihatan sangat sepele.

6. STATISTIK

"Pemegang Job aktif saat ini: 128000 Karyawan.
Kerja Jumlah selesai dari: 245.954.909 USD
Dibayarkan kepada anggota pada Persetujuan: 205.954.909 USD  
Produktif tidak disetujui anggota: 10000000 USD".  Yang namanya statistik tiap menit,jam atau hari pasti berubah,yang ini kok tidak?.

7. FORUM KOMUNITAS

Jika situs ini benar-benar memberikan pekerjaan yang hebat seperti yang mereka sebutkan sudah seharusnya mereka membuka forum diskusi seperti situs-situs lain dan kita tidak pernah menemukan itu.

7. PEMBAYARAN
Melihat cara ini saya seperti melihat "maaf" seperti promosi online kosmestik non market yang banyak kita dapati di situs-situs social media.

8. FINAL/KESIMPULAN

Kita tidak bisa menyebut bahwa situs Job4Living.com sebagai penipuan karena tidak ada yang dirugikan, tetapi bisa disebut sebagai situs main-main atau bisa juga disebut sebagai situs PHP (Pemberi Harapan Palsu). Bagi yang penasaran dan ingin mencoba silahkan login dan cermati apakah situs penghasil dollar gratis Job4Living.com asli atau scam seperti yang sudah blog uraikan tadi. 
Sekian dan terima kasih buat pengunjung setia blog ini. Salam sukses..!

3 comments :

Follow us on FB

indrac79@ymail.com

Blogger news